Kanker payudara atau breast cancer merupakan jenis penyakit yang menjadi momok bagi kaum hawa sampai saat ini, penyakit ini bisa menimpa remaja putri hingga wanita yang sudah menopouse sekalipun.
Perkembangan sel dan jaringan yang tak normal serta tidak wajar pada payudara akan menimbulkan pembengkakan dan benjolan dan lama-kelamaan pertumbuhan sel kanker menjadi tak terkendali serta berpotensi menyebar ke bagian tubuh lain melalui aliran darah.
Pendeteksian sejak dini penyakit kanker ini sangat penting sekali karena penanganan kanker payudara pada stadium awal akan lebih mudah dan cepat sebelum menyebar ke bagian tubuh yang lain.
Gejala awal pada kasus kanker payudara biasanya baru disadari ketika terdapat benjolan dan atau penebalan pada kulit payudara meskipun hanya 1 kemungkinan dari 10 kasus jenis benjolan yang disebabkan oleh kanker.
Namun jika anda menemukan gejala awal tersebut, sebaiknya periksakan diri anda untuk mengetahui secara jelas penyebab benjolan atau daging tumbuh yang tak wajar pada payudara.
Baca juga: Terapi refleksi untuk nyeri saat haid
Prosedur pengobatan penyakit kanker payudara secara umum biasanya adalah dengan melakukan pembedahan dan pengangkatan pada sel kanker, namun disini saya akan membahas cara alternatif yang bisa anda tempuh untuk mengobatinya yakni dengan metode pijat refleksi dan ramuan herbal yang bisa anda gunakan untuk penanganan tahap awal.
Titik refleksi kanker payudara
Ada beberapa titik pijat refleksi yang dibutuhkan untuk membantu mengobati kanker payudara, titiknya terfokus pada beberapa kelenjar yang dibutuhkan dan berada di kedua telapak kaki dan tangan. Untuk lebih jelasnya silhkan perhatikan gambar berikut ini.
Keterangan gambar:
- Nomor 1 merupakan titik refleksi kelenjar tiroid
- Nomor 2 adalah titik refleksi hati
- Nomor 3 merupakan titik refleksi kelenjar adrenal
- Nomor 4 adalah titik refleksi kelenjar limpa
- Nomor 5, 6 dan 7 adalah titik refleksi kelenjar getah bening
- Nomor 8 adalah titik refleksi dada di punggung kaki kanan dan kiri
- Nomor 9 adalah titik refleksi dada di kedua punggung tangan
- Nomor 10 adalah titik akupresur limpa yang terletak 2 jari di bawah pergelangan tangan kanan dan kiri
Terapi penyembuhan penyakit
Terapi pijat refleksi bisa anda gunakan untuk membantu pemulihan terhadap penyakit kanker yang anda derita, silahkan lakukan terapi pemijatan pada titik refleksi tersebut selama 3 menit di setiap titiknya, terapi dilakukan 3 kali sehari selama 3 hari berturut-turut setelah itu lakukan terapi minimal sehari 1 kali.
Imbangi juga dengan meminum ramuan herbal kunyit putih dengan cara ambil kunyit putih 100 gr kupas kulitnya dan blender kemudian ambil airnya, campur air perasan kunyit putih dengan air hangat dan minum ketika masih hangat. Lakukan sehari 3 kali.
Selain itu anda juga bisa mengonsumsi jus mengkudu dengang cara ambil 3 buah mengkudu kemudian kupas kulitnya dan blender sampai halus, setelah itu saring dan minum air nya lakukan sebanyak 3 kali sehari.
Demikian artikel saya tentang cara mengobati penyakit kanker payudara dengan terapi pijat refleksi dan ramuan herbal, semoga Alloh memudahkan ikhtiar anda dalam mendapatkan kesembuhan dan segera mengangkat penyakit yang sedang anda derita.